Kebahagian Iman Al-Ghazali, Itu… (Bagian 2-Habis)
MENURUT Imam Al-Ghazali juga, “Di dalam bathin manusia juga terdapat beberapa sifat yang ganjil, sifat kebinatangan, sifat keganasan dan sifat malaikat. Tetapi dirimu yang sejati ialah nyawamu, rohmu. Hendaklah engaku tahu, wahai manusia, bahwa sifat-sifat yang tersebut tadi bukan berasal dari jiwamu yang asli, melainkan sifat-sifat yang dating kemudian. Sebab itu hendaklah engkau perhatikan baik-baik dan ketahui pula hal apa saja yang dapat menjinakan sifat-sifat tadi, untuk mencapai bahagia.”Lantas, apa ciri-ciri dari sifat-sifat tersebut dan cara menjinakan sifat-sifat itu agar menuju kebahagian yang sejati?
Pertama, kebahagiaan sifat kebinatangan ialah makan, minum, tidur, dan sebagainya. Jikalau seseorang dimasuki oleh sifat kebinatangan ini lebih dari ukuran yang semestinya, tentu ia hanya akan memikirkan bagaimana memenuhi makanan dan mimun saja. Bagaikan orang yang hanya memikirkan perut dan perut saja. Ataupun kebutuhan raga saja.Kedua, kebahagiaan sifat keganasan ialah memukul dan meusak. Kesenangan dan kebahagiaan setan ialah memperdayakan manusia dan mejerumuskan serta menghelah.
Jikalau sifat setan itu ada pada diri seseorang, maka ia akan memperdayakan orang lain, menjerumuskan orang lain pada kesesatan, menghelah-helah, mengundur-ngundur suatu perkara, sebab demikian tercapailah kebahagiaan dan kesenangan setan.Ketiga, kesenangan dan kebahagian sifat malaikat ialah menyaksikan keindahan Hadhrat Rububiyah, keindah Hikmat Ilahiyah. Marah dan syahwat tidak berpengaruh atas orang yang bersifat begini. Jikalau, seseorang mempunyai sifat dari jauhar (intan) malaikat ini hendaklah ia bersungguh-sungguh menyelidiki asal kejadianmu, sehingga akhirnya ia tahu, jalan manakah yang harus ditempuh untuk mencari Hadhrat Rubbiyah itu, sampai akhirnya ia beroleh bahagia yang mulia dan tinggi, yaitu musyahadah, menyaksikan keindahan dan ketinggian di sisi Allah, terlepas dirimu dari ikatan syahwat dan marah.
Di sanalah ia akan mengetahui kelak bahwa syahwat dan kemarahan itu dijadikan Allah atas dirimu, bukan supaya ia terperosok dan tertawan, tetapi supaya ia dapat menawannya. Dapatlah keduanya ia pergunakan jadi perkakas untuk mencapai maksudnya menuju jalan ma’rifat tadi, yang satu ia jadikan kendaraan, yang lain ia jadikan senjata, hingga mudahlah ia mencapai keberuntungan, bahagia dan kesenangan.Kalau ia lihat salah satu anggota kerajaan hati itu melanggar undang-undang hidup, yaitu salah satu dari syahwat dan marah, hendaklah ia lawan sepenuh tenaga. Jika dia kalah sekali-kali jangan dibunuh, kerena kerajaan hati tidak akan sentosa kalau keduanya tidak ada lagi.
Kalau ia jalankan resep demikian, tentu akan beroleh bahagia. Dapat ia memegang dan mempergunakan nikmat Allah SWT menurut yang mestinya. Tentu pada suatu waktu yang telah ditentukan Tuhan di dalam ajalNya, ia akan beroleh peringatan kehormatan yang tinggi daripadaNya. Kalau ia langgar petaruh ini, tentu ia celaka, ia dapat siksa yang bukan seperti, yang membuat ia menyesal.
Secara garis besar kebahagian menurut Imam Al-Ghazali ialah pada kemenangan memerangi nafsu dan menahan kehendaknya yang berlebih-lebihan. Itulah yang bernama peperangan besar, lebih besar dari menaklukan negeri.
Nabi Muhammad SAW kembali dari peperang Uhud yang paling besar. Tidak ragu lagi, bahwa orang yang menang dalam peperangan yang demikian, lebih daripada segala kemenangan.
Tetapi Nabi SAW bersabda, “Kembalinya dari perang Uhud itu ialah kembali dari perang yang sekecil-kecilnya, menempuh perang yang sebesar-besarnya, yaitu perang dengan nafsu.”
Maka kemenangan di dalam peperangan dengan nafsu ini ialah induk dari segala kemenangan. Karena orang yang berperang ke medan perang itu sendiri, ada juga yang mencari nama dan kemegahan. Pada lahir ternama, padahal bathin amalnya belum tentu diterima Allah SWT. sedangkan orang yang berperang dengan nafsu itu, kerapkali tidak dilihat manusia lahirnya kemenangan itu, tetapi tertulis dengan jelas di sisi Allah SWT.
HABIS
Referensi: Tasauf Modern/Hamka/Pustaka Panjimas/1990